Kepala Terima 3 Jahitan , Rohit Chand Terancam diparkir PSPS

Kebersihan PSPS mencuri satu poin saat menahan Pelita Bandung Raya 1-1 di Stadion Si Jalak Harupat Bandung, Sabtu (2/2) lalu memakan korban.

Gelandang bertahan asal Nepal, Rohit Chan mengalami cedera dan bakal absen saat PSPS menghadapi Sriwijaya FC di Stadion Jakabaring Palembang, Rabu (6/1).

“Kemungkinan besar Rohit Chan absen lawan Sriwijaya FC karena mengalami cedera di kepalanya usai berbenturan dengan pemain Pelita di laga sebelumnya,” ujar asisten pelatih PSPS, Afrizal , Ahad (3/2).

Ya, Rohit mengalami pendarahan di kepalanya sehingga harus dilarikan ke rumah sakit dalam pertandingan kemarin. Keningnya mendapat tiga jahitan.

“Karena dikhawatirkan akan banyak keluar darah, maka kami putuskan Rohit ditarik keluar,” ujar dokter tim PSPS, dfr Miftah, Ahad (3/2).

Miftah menjelaskan jahitan di kening Rohit belum akan kering sepekan ke depan sehingga riskan kalau dipaksakan main sebab jika berbenturan lagi maka akan kembali mengeluarkan darah.

 “Saat menyundul bola dan berhadapan dengan pemain lawan ditakutkan,” tambahnya.

Sementara itu, Afrizal menjelaskan kemungkinan besar posisi Rohit akan digantikan gelandang asal Korea Selatan, Lee Su Hyong.

 “Kami masih punya beberapa stok gelandang bertahan lainnya. Tapi, Lee merupakan sosok yang pas untuk menggantikan Rohit,” ujarnya.

PSPS sejak Ahad (3/2) telah berada di Pelembang. Rencananya, PSPS melakukan latihan di Stadion Bumi Sriwijaya Palembang, Senin (4/2) hari ini.

“Kami punya waktu dua kali latihan lagi untuk berbenah melawan Sriwijaya FC. Mudah-mudahan minimal bisa mencuri poin lagi,” ujar Afrizal.(aga)

0 komentar:

Posting Komentar